AppSync Unified Rilis Dukungan untuk iOS 14.5

Di kalangan pengguna yang iPhone maupun iPad-nya sudah dalam keadaan ter-jailbreak, pasti kebanyakan sudah tidak asing lagi dengan nama AppSync Unified. Ya, tweak legendaris populer yang juga merupakan salah satu alasan mengapa banyak pengguna iPhone men-jailbreak iPhone-nya baru saja merilis update 94.0 dengan membawa dukungan iOS 14.5.


Sekilas AppSync Unified merupakan salah satu tweak yang berfungsi untuk memberikan akses terhadap iPhone agar dapat menginstall aplikasi berformat .IPA dengan bebas tanpa batas dan tanpa bantuan komputer.

Cukup menginstall tweak AppSync Unified dan kalian sudah bisa menginstall beragam file .IPA melalui aplikasi seperti Filza File Manager.

Aplikasi yang diinstall pun tidak memiliki batasan waktu selagi iPhone masih dalam keadaan ter-jailbreak.

Nah, bagi yang tertarik tweak AppSync Unified dapat didownload dan install secara gratis langsung melalui alamat Repo resminya berikut ini: https://cydia.akemi.ai/

Penting untuk diperhatikan bahwa pastikan terlebih dahulu kompatibilitas tweak sebelum menginstallnya. Menginstall Tweak yang tidak kompatibel memiliki risiko yang dapat menyebabkan iPhone bermasalah hingga berakhir bootloop.