Daftar iPhone dengan Layar Dynamic Island atau Pill

Apple kembali memperkenalkan desain layar baru yang dinamai "Dynamic Island" atau kerap disebut layar "Pill".

Desain tersebut menggantikan poni "Notch" yang sudah digunakan di lebih dari lima generasi iPhone. Tepatnya sejak iPhone X.

Nah, bagi yang penasaran, kira-kira iPhone apa saja sih yang sudah menggunakan desain layar Dynamic Island atau Pill? berikut daftarnya:

Daftar iPhone dengan Layar Dynamic Island atau Pill


  • iPhone 14 Pro Max
  • iPhone 14 Pro

Ya, saat ini ketersediaan iPhone dengan layar Dynamic Island atau Pill, memang masih sangat sedikit.

Desain ini pertama kali diperkenalkan melalui iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. Sedangkan adiknya, iPhone 14 dan iPhone 14 Plus masih menggunakan desain poni Notch.

Ke depannya, Apple kemungkinan besar akan segera menggantikan total desain poni Notch dengan desain Dynamic Island atau Pill.

Apa Kelebihan iPhone dengan Layar Dynamic Island atau Pill?


Selain mendatangkan desain yang baru, layar Dynamic Island atau Pill menawarkan animasi antarmuka yang sangat memukau yang dipadukan bersama dengan iOS.

Bukan sekedar tempat bersandarnya kamera atau beragam sensor lainnya. Dipadukan dengan animasi yang memukau, Dynamic Island atau Pill akan menyatu dengan notifikasi, peringatan, serta aktivitas aplikasi sehingga menjadikannya seperti hidup.

Selengkapnya, bisa kalian cek melalui video berikut:


Penutup...

Nah, bagaimana, apakah tertarik ingin membeli iPhone yang sudah menggunakan layar Dynamic Island atau Pill?

Sebenarnya desain serupa sudah pernah digunakan terlebih dahulu oleh smartphone lainnya, sebut saja Samsung S10 Plus. Hanya saja ditempatkan di bagian kanan layar dan tidak ada yang terlalu istimewa.

Namun, seperti biasa, Apple berhasil menjadikan desain tersebut istimewa, ikonik, dan sangat memikat.