Pwn20wnd Rilis Unc0ver v3.3.8 Support iOS 12.1.3 - 12.2

Pwn20wnd, hacker iOS di balik tools jailbreak Unc0ver baru saja merilis pembaruan pada Unc0ver v3.3.8 dengan dukungan baru untuk perangkat 4k ( layar 4k sebutan untuk iPhone X, Xs, Xs Max dan Xr walaupun tidak 4k ) yang berjalan pada iOS 12.1.3 - 12.2.


Pwn20wnd juga menyebut bahwa update Unc0ver 3.3.8 ini membawa kehandalan dalam melakukan jailbreak bahkan ia juga mengatakan bahwa kecepatan jailbreaknya kurang dari 1 detik dengan menggunakan exploit SockPort.


Perlu di ketahui juga bahwa tools Jailbreak Unc0ver ini sudah full support jailbreak iOS 11.0 hingga iOS 12.2 untuk semua perangkat 64bit, sedangkan khusus untuk perangkat yang menggunakan chipset Apple A12 - A12X seperti iPhone Xr, Xs, Xs Max dan iPad Pro terbaru hanya support dari iOS 12.0 hingga 12.1.2.

Untuk mendapatkan Unc0ver terbaru v3.3.8 silahkan download melalui link berikut :

DOWNLOAD Unc0ver via GitHub

Jadi bagi kalian yang sudah melakukan jailbreak iOS 11.0 - 12.2 menggunakan Unc0ver dan merasa kurang stabil ada baiknya untuk melakukan jailbreak ulang menggunakan tools Unc0ver terbaru ini v3.3.8, karena versi ini merupakan versi stabil dari berbagai versi beta dan seperti yanng di katakan oleh Pwn20wnd selain kehandalan karena exploit SockPort! versi 3.3.8 juga berhasil mencatat tools jailbreak Semi-Untethered tercepat saat ini.


Bagi yang berada pada iOS 12.3 dan 12.3.1 untuk tetap bersabar, ada kabar segar dari CoolStar bahwa tools Chimera miliknya sudah berhasil jailbreak iOS 12.3 versi beta dan hal ini merupakan pertanda baik akan hadirnya iOS 12.3 dan 12.3.1 jailbreak untuk kedepannya.

Baca Juga : Chimera Mendukung Jailbreak iOS 12.3 Beta

Kita lihat siapa yang akan menjadi tools jailbreak terbaik, Unc0ver apakah Chimera?