Apa Perbedaan Antara iPhone Singapura, Hong Kong, Malaysia, USA

iPhone sendiri memiliki kode atau Nomor Model yang membedakan negara atau wilayah tujuan iPhone tersebut dipasarkan.


Nah, tidak sedikit pengguna yang bertanya-tanya, kira-kira apa sih bedanya iPhone yang berasal dari Singapura, Hong Kong, Malaysia, Amerika Serikat (USA), Jepang, Korea, Kanada, Australia, dan lain sebagainya?

1. Perbedaan Aksesoris

Salah satu yang paling terlihat jelas adalah aksesoris yang dibawa oleh iPhone, tepatnya Charger.

Seperti yang diketahui bahwa di dunia ini setiap negara memiliki jenis colokan atau steker yang berbeda-beda.

2. Peraturan Khusus

Sebagai contoh, untuk mengikuti peraturan yang berlaku khusus untuk iPhone yang berasal dari Jepang dan Korea harus selalu bersuara ketika mengambil Foto atau Video.

Hal ini bertujuan untuk menjaga Privasi agar seseorang dapat menyadari apabila dirinya sedang difoto atau rekam.

Sedangkan untuk iPhone yang beredar di luar Jepang dan Korea tidak memiliki peraturan khusus mengenai suara kamera.

3. Perbedaan Jenis Dual SIM

Saat ini hanya iPhone Dual SIM yang dipasarkan di Tiongkok Daratan, Hong Kong, dan Macau yang menggunakan Dual Nano SIM yakni dengan menggunakan dua kartu nano SIM.

Sedangkan untuk negara lainnya eSIM + Nano SIM dalam arti satu kartu Nano SIM dan yang satunya lagi eSIM atau kartu SIM digital.

Perbedaan Kualitas?

Adakah perbedaan kualitas untuk iPhone di negara tertentu? jawabannya tidak! seluruh iPhone memiliki kualitas yang sama karena dirancang dan didesain sendiri oleh Apple.

Jadi, berbeda negara tidak menentukan kualitas iPhone sama sekali. Tak terkecuali 3 hal yang telah dibahas di atas tadi, yakni perbedaan aksesoris seperti charger, peraturan khusus seperti iPhone yang berasal dari Jepang dan Korea, dan perbedaan dual sim.