Cara Night Mode di Kamera iPhone SE 2020

Apple telah merilis iPhone SE 2020 sebagai penerus dari iPhone SE generasi pertama yang dirilis pada tahun 2016 lalu. iPhone SE 2020 membawa sejumlah fitur menarik seperti performa kencang, desain dengan tombol dan sidik jari, sampai kualitas kamera 12MP yang cukup bagus.


Meskipun memiliki kualitas kamera yang terkini, menurut beberapa laporan kamera yang digunakan oleh iPhone SE 2020 sama seperti yang digunakan juga pada iPhone 8. Tetapi sangat disayangkan bagi kalian yang menginginkan fitur kamera Night Mode ( mode malam ), iPhone SE 2020 tidak dapat memenuhi keinginan kalian tersebut.

Namun tidak perlu khawatir, bagi kalian pengguna iPhone SE 2020 pada postingan kali ini admin akan membagikan cara mengambil Night Mode di iPhone SE 2020 kalian. Bagaimana caranya? Disini kita akan menggunakan aplikasi tambahan yaitu " NeuralCam ". Aplikasi ini secara ajaib dapat mengambil foto Night Mode yang sangat memukau di iPhone kalian yang tidak kedapatan fitur Night Mode. Berikut adalah contoh fitur Night Mode yang diambil oleh iPhone 7 Plus milik Admin.


Gambar Kiri diatas diambil dengan menggunakan aplikasi NeuralCam sedangkan gambar dikanan diambil dengan kamera bawaan iPhone 7 Plus. Jika kalian menggunakan iPhone SE 2020 hasil pemrosesan gambar Night Mode jelas akan jauh lebih bagus, sebab ISP ( Image Signal Processor ) Apple A13 pada iPhone SE 2020 sama juga seperti yang digunakan pada seri iPhone 11 dan iPhone 11 Pro Max yang secara bawaan sudah mendukung fitur Night Mode.

Aplikasi NeuralCam ini dapat bekerja hampir disemua iPhone yang tidak kedapatan fitur Night Mode, mulai dari iPhone 6, iPhone 6 Plus, iPhone 7, iPhone 7 Plus, iPhone 8, iPhone 8 Plus, iPhone X, iPhone XR, iPhone XS, iPhone XS Max, iPhone SE 2020 dan seterusnya.

Selain dapat mengambil gambar Night Mode pada kamera belakang, NeuralCam juga dapat mengambil Night Mode pada kamera Depan / Selfie. Untuk resolusi gambar yang dihasilkan berbeda-beda setiap iPhone, semua tergantung kamera dan performa si iPhone itu sendiri. Berikut adalah resolusi hasil gambar dari NeuralCam yang bisa dihasilkan oleh masing-masing iPhone :

  • 1280 x 960 - 6, 6 Plus
  • 1920 x 1440 - 6s, 6s Plus, 7, 8, SE
  • 2576 x 1932 - 7 Plus, 8 Plus, X, XR
  • 4032 x 3024 - XS, XS Max, 11, 11 Pro, 11 Pro Max

Perlu dicatat, khusus untuk iPhone 6S dan 6S Plus tidak mendukung kamera Night Mode Selfie.

Bagaimana tertarik? aplikasi ini tidak gratis ya, kalian perlu membayar sebesar Rp 75.000.- ( saat postigan ini di tulis sedang ada potongan harga ke Rp 45.000.- ) untuk mendapatkan aplikasi canggih ini, bagi yang berminat langsung saja download aplikasi NeuralCam melalui App Store atau klik link berikut : https://apps.apple.com/id/app/neuralcam-night-mode-camera/id1474856599