Perbedaan Fetch dan Push pada Email iPhone

Saat menjelajahi pengaturan iPhone tepatnya pada menu pengaturan Kata Sandi & Akun, kalian akan menemukan menu Fetch Data Baru. Dalam menu tersebut terdapat dua mode yang dapat kalian pilih untuk dinyalakan atau matikan, yaitu antara mode Push atau Fetch. Lalu apa perbedaan dari kedua mode ini? apa pengaruhnya terhadap email ataupun baterai pada iPhone kalian? apakah mode tersebut harus dinyalakan atau dimatikan saja?


Sebenarnya kedua mode tersebut antara Push dan Fetch mengarah pada bagaimana kalian akan menerima email terbaru pada iPhone. Untuk lebih jelasnya silahkan simak penjelasan dari masing-masing mode berikut.

Mode Push

Dalam mode Push, server Email yang kalian gunakan akan mengirimkan notifikasi apabila ada email terbaru dan secara otomatis langsung mengirimkan ( mengambil / mendownload ) email tersebut ke dalam iPhone kalian.


Mode Fetch

Dalam mode Fetch, iPhone kalian akan secara otomatis mengecek email terbaru ke server layanan email yang kalian gunakan sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan, misalnya setiap 15 menit, 30 menit dan 1 jam sekali. Terdapat juga pilihan untuk fetch secara otomatis ataupun manual ( tidak aktif ).

Kalian bisa menggunakan kedua mode diatas untuk mendapatkan email terbaru dengan lebih cepat, apalagi email tersebut digunakan untuk keperluan yang sangat penting. Namun sebagai konsekwensinya daya tahan baterai pada iPhone kalian akan lebih cepat habis, terutama saat menggunakan mode Fetch dalam tempo waktu yang cukup singkat.

Jadi sangat disarankan bagi yang jarang menggunakan aplikasi email, untuk mematikan kedua mode tersebut, Push dan Fetch ( pilih manual ). Hal ini bertujuan untuk menghemat penggunaan daya baterai pada iPhone kalian. Kedua mode diatas juga otomatis akan dimatikan apabila kalian menggunakan mode daya rendah.

Baik sekian informasi perbedaan antara mode Fetch dan Push pada Mail iPhone. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan silakan tinggalkan pada kolom komentar dibawah, Terima Kasih!