Cara Mengatasi Update Aplikasi / Game Tidak Muncul di App Store

Rutin melakukan update aplikasi termasuk game merupakan salah satu hal yang wajib dilakukan pengguna iPhone, sebab developer sering merilis pembaruan yang membawa banyak perbaikan, peningkatan maupun penambahan fitur-fitur baru.


Meskipun begitu banyak pengguna iPhone, iPad dan iPod touch yang masih kesulitan dalam melakukan update aplikasi di App Store. Terutama dalam kebanyakan kasus yang admin temukan, banyak pengguna iPhone yang bingung mengupdate aplikasi game yang mereka mainkan seperti Mobile Legends, PUBG, Codm, FreeFire, RoS dll. Padahal saat memasuki game sudah diperintahkan untuk mengupdate game tersebut ke versi terbaru di App Store, namun saat di cek update tidak juga tersedia.

Sebenarnya masalahnya sangat sederhana, disini kalian hanya perlu melakukan Refresh alias mengambil data pembaruan dari App Store untuk daftar aplikasi maupun games yang tersedia untuk di update. Lalu bagaimana caranya? sangat mudah kalian bisa mengikuti cara berikut ini.

#1 : Seperti biasa buka aplikasi App Store di iPhone, iPad atau iPod touch

#2 : Kemudian tap icon ( akun Apple ID ) kalian yang berada di pojok kanan atas


#3 : Jika sudah sekarang silahkan melakukan Refresh dengan cara, Tap dan Tahan pada sembarang tempat di layar kemudian tarik ke arah bawah untuk melakukan Refresh


#4 : Setelah itu tunggu App Store untuk mengambil daftar pembaruan aplikasi maupun games yang tersedia

#5 : Apabila sudah selesai maka daftar aplikasi maupun games yang akan di update akan segera muncul


#6 : Tap menu PERBARUI untuk memperbarui / mengupdate aplikasi maupun game yang kalian inginkan

Bagaimana gampang kan? cepat atau lambatnya melakukan update dipengaruhi oleh kecepatan koneksi internet yang kalian gunakan, selain itu ukuran juga sangat mempengaruhi.

Bagaimana Jika Update Aplikasi Belum Juga Tersedia Min?

Sudah melakukan Refresh namun daftar aplikasi yang akan update tidak juga tersedia? pastikan kembali apakah kalian telah mengupdate aplikasi atau games tersebut sebelumnya. Bila belum dan aplikasi tetap meminta untuk melakukan update, coba restart iPhone, iPad atau iPod touch kalian kemudian ulangi kembali cara diatas.

Pastikan juga internet kalian dalam keadaan tersambung dengan baik dan lancar, lalu cek juga pengaturan waktu di iPhone kalian apakah sudah di atur dengan benar, caranya? masuk ke Pengaturan > Umum > Tanggal & Waktu lalu tap Atur Secara Otomatis. Jika masih tidak bisa juga coba gunakan jaringan internet yang lainnya, bisa Wi-Fi atau data seluler.

Baik sekian informasi cara mengatasi update aplikasi dan games di App Store yang tidak muncul atau tersedia. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan, silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, terima kasih.