Update iOS 14 Stuck di Menyiapkan Pembaruan? Berikut Cara Mengatasinya

Bagi pengguna iPhone, iPad dan iPod touch yang sedang melakukan update ke iOS 14 ataupun iPadOS 14, jika kalian mengalami stuck (tersangkut) di menu "Menyiapkan Pembaruan" yang tidak kunjung berjalan atau berlangsung sangat lama, pada postingan kali ini admin akan membagikan tips dan trik cara mengatasinya.


Lalu sebenarnya apa sih penyebab iPhone stuck di menu "Menyiapkan Pembaruan" tersebut? menurut banyak pengalaman banyak pengguna iPhone (termasuk admin sendiri), biasanya hal ini disebabkan oleh besarnya ukuran update, koneksi internet yang lambat, performa iPhone yang lambat (sedang digunakan), daya baterai yang lemah dan masih banyak lagi yang lainnya.


Baik kalau begitu langsung saja berikut tips dan trik mengatasi iPhone, iPad maupun iPod touch yang stuck di menu "Menyiapkan Pembaruan" saat mengupdate ke iOS 14.

Silakan Tunggu Beberapa Waktu Lagi

Apabila kalian baru saja melakukan update dari iOS 13 ke iOS 14 maka ukuran file update ke iOS 14 sangatlah besar, iPhone akan memakan waktu lebih lama untuk menyiapkan (mengekstraksi, memverifikasi, dsb.) dari besarnya file update iOS 14 tersebut.

iPhone admin sendiri (iPhone 7) membutuhkan waktu sekitar hampir 1 jam hanya untuk download dan menyiapkan update ke iOS 14.0 beta1 ke iOS 14.0 beta2 yang hanya berukuran sekitar 600MB saja. Pembaruan akan semakin cepat tergantung dari update itu sendiri, koneksi internet dan performa iPhone yang kalian gunakan.

Jadi silahkan tunggu lagi hingga beberapa jam kedepan dan terus pantau perkembangan progress barnya.

Pastikan iPhone Terhubung ke Koneksi Internet

Selanjutnya untuk memperlancar proses update ke iOS 14, pastikan koneksi internet kalian dalam keadaaan aktif. Ingat koneksi internet yang diperlukan untuk update ke iOS 14 adalah koneksi dari jaringan WiFi, jadi apabila kalian menggunakan data seluler silahkan ganti ke jaringan WiFi untuk meneruskan update.

Pastikan Daya Baterai Berada di Atas 50%

Salah satu syarat untuk menginstall update adalah daya baterai di atas 50%, untuk memperlancar dan mengurangi resiko kegagalan, disarankan untuk menghubungkan iPhone ke pengisian daya selama proses update berlangsung.

Jangan Gunakan iPhone Selama Proses Update

Untuk mempercepat proses update, usahakan tidak menggunakan iPhone apalagi untuk pekerjaan berat seperti bermain game, menggunakan kamera dan lain sebagainya.

Restart iPhone

Apabila tips-tips di atas tidak juga membuahkan hasil dan update masih stuck hingga berjam-jam bahkan seharian penuh, silahkan restart iPhone kalian dan coba ulangi proses update, untuk kali ini pastikan kalian tidak menggunakan iPhone selama proses update berlangsung.

*Solusi Terakhir*

Sebagai solusi yang terakhir, kalian bisa menghapus file Update iOS 14 yang sudah di download kemudian mendownloadnya kembali dari awal. Bagaimana caranya? pertama pada aplikasi Pengaturan buka menu Umum > Penyimpanan iPhone kemudian cari file update iOS 14 lalu silahkan di hapus, jika sudah silahkan ulangi proses download update iOS 14nya kembali.

Solusi lainnya silahkan update secara manual ke iOS 14 menggunakan aplikasi iTunes di komputer, caranya mudah sekali cukup sambungkan iPhone kalian ke komputer lalu buka aplikasi iTunes (download jika belum ada), kemudian apabila muncul menu peringatan untuk update silahkan klik Download & Install, setelah itu ikuti prosesnya hingga selesai.


Bagaimana apakah dengan mengikuti tips-tips di atas kalian berhasil memperbaiki update ke iOS 14 yang stuck di Menyiapkan Pembaruan?

Apabila kalian merupakan pengguna yang langsung melakukan update di hari pertama saat perilisan iOS 14, ada kemungkinan juga server iOS mengalami gangguan karena padatnya traffic pengguna yang melakukan download ke iOS 14. Jadi kuncinya disini adalah kesabaran dan tetap pastikan bahwa koneksi internet (wifi) dan daya tahan baterai tetap terjaga, hindari juga menggunkaan iPhone selama melakukan update.

Waktu yang terbaik untuk melakukan update iOS adalah ketika malam atau tengah malam, kalian bisa membiarkan iPhone tersebut mengupdate dirinya sendiri ketika kalian sedang tertidur, dan apabila nantinya kalian sudah bangun update sudah selesai dan kalian bisa langsung menikmati iOS 14 tanpa harus mengunggu lama.