Cara Membuka Kunci iPhone dengan Apple Watch

Ketika menggunakan masker atau penutup wajah lainnya, fitur Face ID yang digunakan untuk membuka kunci pada iPhone kesulitan bahkan seringkali gagal karena tidak dapat mendeteksi wajah penggunanya.


Nah, melalui update iOS 14.5 apabila kalian juga memiliki maupun menggunakan Apple Watch series 3 atau lebih baru, kalian dapat memanfaatkan Apple Watch tersebut untuk membuka kunci pada iPhone.

Cara Membuka Kunci / Unlock iPhone Menggunakan Apple Watch

Sebelum melanjutkan pastikan iPhone kalian telah menggunakan iOS 14.5 atau lebih baru dan dibutuhkan setidaknya Apple Watch Series 3 dengan watchOS 7.4 atau lebih baru.

Syarat lainnya yaitu WiFi maupun Bluetooth pada iPhone dan Apple Watch harus dalam keadaan aktif, Apple Watch harus memiliki password dan mengaktifkan fitur deteksi pergelangan tangan, Apple Watch harus dikenakan di pergelangan tangan dan dalam keadaan tidak terkunci, kemudian harus menggunakan masker yang menutupi hidung dan mulut.

1. Buka aplikasi Pengaturan iPhone kemudian masuk ke menu Face ID & Kode Sandi

2. Selanjutnya pada menu Buka dengan Apple Watch silakan aktifkan menu dengan nama Apple Watch kalian

3. Untuk mengkonfirmasi pengaktifkan terkait fitur ini silakan tap menu Turn On / Aktifkan

Apabila Apple Watch tidak menggunakan password kalian akan diminta untuk mengatur password pada Apple Watch terlebih dahulu.

4. Untuk mulai membuka iPhone melalui Apple Watch, pastikan Apple Watch sudah dikenakan di pergelangan tangan serta dalam keadaan tidak terkunci

5. Kemudian bangunkan iPhone dengan cara tap pada layar atau mengangkatnya

6. Jika sudah silakan lihat sekilas ke iPhone lalu swipe dari ujung bawah layar ke arah atas untuk masuk ke menu utama iPhone

Setelah berhasil, Apple Watch akan memberikan feedback haptik dan menampilkan peringatan.

Apabila kalian tidak bermaksud untuk membuka kunci iPhone (misalnya apabila ada seseorang yang mengenakan masker yang mencoba membuka iPhone), kalian dapat menguncinya kembali secara cepat dengan tap menu Kunci iPhone di layar Apple Watch, setelah itu kalian diharuskan memasukkan kembali password pada iPhone.