Cara Membersihkan Sampah di iPhone 8, X, XR, XS, 11, 12, 13, 14

Pada postingan kali ini Admin akan membagikan cara membersihkan cache, temporary files, file sementara, atau file sampah di hampir seluruh model iPhone yang ada saat ini.


Mulai dari iPhone 6, iPhone 6 Plus, iPhone 6S, iPhone 6S Plus, iPhone SE, iPhone 7, iPhone 7 Plus, iPhone 8, iPhone 8 Plus, iPhone X, iPhone XR, iPhone XS, iPhone XS Max, iPhone 11, iPhone 11 Pro, iPhone 11 Pro Max, iPhone SE Gen-2, iPhone 12, iPhone 12 mini, iPhone 12 Pro, iPhone 12 Pro Max, iPhone 13, iPhone 13 mini, iPhone 13 Pro, iPhone 13 Pro Max, iPhone SE Gen-3, iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, serta iPhone 14 Pro Max..

Selain dapat meningkatkan performa iPhone, cara ini juga dapat secara signifikan meningkatkan ruang penyimpanan di iPhone kalian.

Baik, tanpa banyak berbasa-basi lagi, langsung saja ikuti cara-caranya berikut ini.

Cara Membersihkan Sampah di iPhone 8, X, XR, 11, 12, 13, 14, dan SE


Perlu kalian ketahui bahwa cache atau file sampah di iPhone tidak bisa dibersihkan secara manual melalui aplikasi apapun. Sebab sistem iPhone sudah secara otomatis membersihkannya.

Meski begitu, kalian tetap bisa membersihkan file sampah di iPhone secara manual.

Tepatnya dengan menghapus file sementara yang dihasilkan saat menghapus foto atau video, rekaman suara, file pada aplikasi "File", serta catatan.

Baik, kalau begitu langsung saja ikuti cara-caranya di bawah berikut ini.

Hapus Sampah Foto dan Video iPhone

1. Pertama buka aplikasi "Foto" iPhone.

2. Setelah itu masuk ke menu "Album" kemudian cari dan pilih menu "Baru Dihapus".


3. Selanjutnya tap menu "Pilih", lalu pilih menu "Hapus Semua" untuk langsung menghapus permanen seluruh foto atau video yang sebelumnya telah dihapus.


Apabila terdapat banyak sampah foto dan video, maka setelah dihapus kalian akan mendapati ruang kapasitas penyimpanan iPhone akan bertambah lega.

Hapus Sampah di Aplikasi "File" iPhone

1. Pertama cari dan buka aplikasi "File" bawaan iPhone.

2. Lalu pilih menu "Telusuri" kemudian masuk ke direktori utama menu Telusuri tersebut.

3. Jika sudah, silakan pilih menu "Baru Dihapus".


4. Kemudian tap menu titik 3 di pojok kanan atas, lalu tap lagi menu "Pilih", setelah itu tap menu "Hapus Semua".


Jika terdapat banyak file-file tidak terpakai yang sudah dihapus sebelumnya, maka ruang penyimpanan iPhone lagi-lagi akan ikuti menjadi lebih lega.

Hapus Sampah Catatan iPhone

1. Buka aplikasi "Catatan" iPhone.

2. Kemudian tap pada menu "Folder" di pojok kiri atas layar.


3. Selanjutnya, pilih menu "Baru Dihapus".


4. Jika sudah, silakan tap menu "Edit", kemudian, "Hapus Semua", lalu "Hapus ... Catatan".


Dengan dibersihkannya sampah catatan iPhone, bukan tidak mungkin jika ruang penyimpanan iPhone akan bertambah lega, terutama apabila ternyata sampah catatan ada dalam jumlah yang cukup banyak.

Hapus Sampah File Rekaman Suara iPhone

1. Silakan buka aplikasi "Memo Suara" bawaan iPhone.

2. Lalu kembali ke menu utama aplikasi Memo Suara, kemudian pilih menu "Baru Dihapus".


3. Selanjutnya jika terdapat banyak rekaman suara yang sudah dihapus sebelumnya, silakan pilih menu "Edit" kemudian tap menu "Hapus Semua".


Meskipun rata-rata rekaman suara hanya berukuran kecil, namun akan cukup berdampak ke penyimpanan apabila jumlahnya banyak.

Restart iPhone

Restart atau sederhananya dengan mematikan kemudian menyalakan kembali iPhone, dapat membersihkan file sementara atau sampah yang dipakai oleh sistem iPhone.

Cara ini juga sekaligus untuk menyergarkan sistem iPhone agar bekerja lebih optimal.

Bagaimana cara restart iPhone? kalian cukup mematikan iPhone kemudian menyalakannya kembali.

Atau, silakan gunakan cara force restart berikut

iPhone 8, X, XR, XS, 11, 12, 13, 14, dan lebih baru.

  • Tekan tombol "Volume Atas" lalu segera lepas.
  • Tekan tombol "Volume Bawah" lalu segera lepas.
  • Terakhir, Tekan dan Tahan terus tombol "Power/Lock" hingga iPhone menyala atau menampilkan logo Apple.

Apabila tidak berhasil, coba tunggu sekitar 10 detik, kemudian ulangi kembali dengan tempo perpindahan tombol tidak terlalu cepat namun tidak terlalu lambat juga.

iPhone 7 dan 7 Plus:

  • Tekan dan Tahan terus tombol "Power/Lock" serta tombol "Volume Bawah" atau "Volume Atas" (pilih salah satu) secara bersamaan hingga iPhone menyala atau menampilkan logo Apple.

iPhone SE Gen-1, 6S, 6, 5S, dan lebih lama:

  • Tekan dan Tahan terus tombol "Power/Lock" serta tombol "Home" secara bersamaan hingga iPhone menyala atau menampilkan logo Apple.

Hapus Aplikasi, Game, atau File yang Tidak Terpakai Lagi


Jika memungkinkan, untuk mengosongkan lebih banyak ruang penyimpanan serta mengoptimalkan performa iPhone, disarankan untuk menghapus aplikasi, game, atau file seperti foto dan video yang tidak terpakai lagi.

Menghapus aplikasi terutama aplikasi sosial media yang seringkali mengirimkan notifikasi atau berjalan di latar belakang, dapat meningkatkan performa iPhone.

Update ke iOS Versi Terbaru


iOS versi terbaru seringkali membawa sejumlah perbaikan bug serta pengoptimalan. Salah satunya untuk membersihkan file sampah serta mengoptimalkan performa iPhone.

Jadi, sangat disarankan untuk selalu update ke iOS versi terbaru yang tersedia ya!

Untuk cek serta menginstall iOS versi terbaru silakan buka aplikasi Pengaturan > Umum > Pembaruan Perangkat Lunak.

Penutup...

Pada dasarnya iPhone cukup berbeda dengan smartphone lainnya yang mana terdapat aplikasi yang mampu membersihkan beragam sampah.

Di iPhone semuanya telah ditangani dengan baik oleh sistem iPhone itu sendiri sehingga pengguna tidak perlu repot-repot melakukannya.

Hanya saja, memang beberapa aplikasi seperti foto, catatan, file, serta memo suara, mengizinkan file yang sudah dihapus selama 30 hari untuk bisa dikembalikan sebelum dihapus permanen.

Nah, dari sinilah satu-satunya cara termudah bagi kalian untuk dapat menghapus file sampah di iPhone secara manual.