Cara Jailbreak iOS 13 & iPadOS 13 Menggunakan Checkra1n di Mac dan Linux

Beberapa saat yang lalu jailbreak Checkra1n untuk iOS 13 telah secara resmi dirilis, jailbreak ini bersifat Semi-Tethered yang artinya kalian membutuhkan sebuah komputer / mac agar dapat melakukan jailbreak menggunakan aplikasi Checkra1n.


Walaupun begitu pada perilisan awal jailbreak Checkra1n sampai saat ini hanya mendukung platform MacOS saja, dan dukungan untuk Windows dan Linux sendiri akan tersedia pada update mendatang.

**** UPDATE Cara Lebih Lengkap menggunakan Checkra1n untuk Jailbreak semua iOS pada iPhone 5S hingga iPhone X, klik link berikut : Cara Jailbreak Semua iOS (iPhone 5S - X) Menggunakan Checkra1n ****

Baik sebelum melanjutkan berikut syarat-syarat, kompatabilitas dan hal yang perlu kalian ketahui dari Jailbreak Checkra1n ini :

  • Bersifat Semi-Tethered : membutuhkan komputer untuk melakukan jailbreak / jailbreak ulang
  • Perangkat yang di dukung : mulai dari iPhone 5S hingga iPhone X yang berarti support iOS 12 dan iOS 13
  • Untuk pengguna Linux dan Mac diharusnya untuk menginstall iTunes ( meskipun menggunakan macOS Catalina )
  • Untuk pengguna Windows akan di dukung pada update mendatang, terus cek website resmi Checkra1n.

Baik untuk jailbreaknya ini agak berbeda dengan jailbreak Semi-Untethered yang menggunakan aplikasi didalam perangkat itu sendiri, untuk jailbreak menggunakan checkra1n kalian membutuhkan Komputer / Mac yang sudah terinstall iTunes dan sambungan kabel data USB, kalau semua sudah siap silahkan lanjutkan ke caranya berikut ini :

#1 : Silahkan sambungkan iPhone atau iPad kalian yang ingin di jailbreak menggunakan kabel data ke dalam komputer / mac

#2 : Download aplikasi Checkra1n pada link berikut : Download Checkra1n

#3 : Buka aplikasi Checkra1n ( untuk Mac gunakan cara klik kanan kemudian Open )

#4 : Jika sudah sekarang tekan tombol Start kemudian Next

#5 : Langkah selanjutnya kalian akan diarahkan untuk memasuki DFU mode, ikuti petunjuk dan arahan yang di tunjukkan pada layar aplikasi Checkra1n, jika gagal aplikasi Checkra1n akan restart dan silahkan kalian ulangi kembali hingga berhasil, pastikan kalian mengikuti petunjuknya dengan benar

#6 : Jika berhasil maka iPhone kalian akan menampilkan mode Verbose dengan logo Checkra1n, tunggu saja hingga restart dan masuk ke menu utama iPhone

#7 : Sekarang buka aplikasi checkra1n yang terinstall dalam iPhone kemudian pilih aplikasi Cydia lalu pilih Install Cydia ( pastikan kalian memiliki koneksi internet saat menginstall Cydia )

#8 : Selesai sekarang Jailbreak sudah selesai dan aplikasi Cydia sudah berfungsi sebagaimana mesitnya perangkat yang di Jailbreak :)

Oh ya.. maaf jika tutorial di atas tanpa menggunakan gambar, berhubung saya tidak menggunakan mac ( untuk saat ini ) jadi saya belum bisa memberikan gambaran prosesnya :(

Catatan : Untuk melakukan jailbreak ulang silahkan ulangi langkah ke #4 di atas.

Untuk tutorial video :


Berhubung jailbreak ini bersifat Semi-Tethered jadi untuk saat ini kalian tidak bisa melakukan jailbreaking iOS 13 menggunakan Checkra1n tanpa melalui PC / Mac, hal ini seperti yang sudah saya jelaskan diatas, sifat dari Semi-Tethered yaitu membutuhkan PC / Mac setiap kali ingin melakukan jailbreak / jailbreak ulang, dan jailbreak yang sudah aktif akan nonaktif jika perangkat kalian mati / restart.

Baik sekian tutorial kali ini jika ada yang ingin di tanyakan, sampaikan atau bahkan ada yang mau menambahkan? silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, Terima Kasih!