Cara Kalibrasi GPS dan Kompas Google Maps Android Agar Lebih Akurat

Melakukan kalibrasi GPS dan Kompas dapat memperbaiki masalah layanan lokasi yang tidak akurat saat menggunakan layanan map seperti Google Maps, tentu saja jika GPS tidak menunjukkan lokasi yang akurat maka kalian akan kesulitan mengetahui dimana lokasi dan posisi kalian berada, apalagi saat berada di tempat liburan yang tidak kalian ketahui, akurasi dari GPS sangatlah di butuhkan.



Nah dengan mengkalibrasi GPS atau Kompas kita dapat memperbaiki lokasi kita pada map agar lebih akurat dan tepat sasaran, caranya sangatlah mudah silahkan ikuti cara-cara berikut ini :

#1 : Pastikan Layanan Lokasi pada Android kalian sudah menyala

#2 : Buka Aplikasi Google Maps kemudian klik pada lingkaran biru yang menunjukkan lokasi kalian pada map.


#3 : Sekarang pada bagian bawah pilih menu " Calibrate compass "


#4 : Jika sudah silahkan gerakan smartphone Android kalian membentuk angka delapan " 8 ", contohnya seperti gambar yang muncul pada layar kalian

#5 : Lakukan sebanyak 3 kali sampai menu Compass accuracy / Akurasi Kompas menunjukan nilai : Medium / Sedang atau High / Tinggi.

#6 : Jika sudah silahkan tap DONE.

Bagaimana jika akurasi tetap menunjukkan nilai low dan map masih menunjukkan lokasi yang salah? kalian bisa mencoba untuk :

  • Melakukan update aplikasi Google Maps ke versi terbaru yang tersedia melalui PlayStore
  • Mematikan layanan lokasi hingga beberapa detik kemudian nyalakan kembali
  • Restart perangkat Android
  • Guinakan Wifi jika tersedia karena kemungkinan Internet kalian lambat

Baik sekian tips kali ini jika ada yang ingin di tanyakan atau sampaikan silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, Terima Kasih!