Apple Tutup Akses Downgrade ke iOS 12.5 - Status Jailbreak?

Sudah lebih dari sebulan dirilis, Apple kembali menutup akses downgrade ke iOS 12.5 yang sebelumnya telah digantikan oleh iOS 12.5.1. Jadi bagi kalian pengguna iPhone 5S, iPhone 6, iPhone 6 Plus, iPad Air 1, iPad Mini 2, iPad Mini 3, dan iPod touch 6, kalian tidak dapat melakukan update ataupun downgrade ke iOS 12.5.


iOS 12.5 sendiri membawa fitur tambahan Pemberitahuan Pemaparan atau Exposure Notification, yang dapat digunakan oleh otoritas setempat untuk melacak kontak penderita wabah Covid-19. Meskipun begitu, belum ada informasi yang jelas apakah fitur ini berfungsi di Indonesia atau tidak.

Status Jailbreak iOS 12.5

Bagi yang masih menggunakan iOS 12.5 dan menginginkan jailbreak, saat ini terdapat dua pilihan aplikasi jailbreak yang dapat digunakan.

  • Checkra1n (Semi-Tethered): Checkra1n merupakan aplikasi jailbreak yang bersifat Semi-Tethered, dan mendukung jailbreak mulai dari iPhone 5S hinggga iPhone X disemua versi iOS. Checkra1n sendiri menggunakan exploit boot-rom yang tidak dapat dipatch oleh Apple. Namun begitu kalian membutuhkan komputer untuk melakukan jailbreak menggunakan aplikasi Checkra1n.
  • Chimera (Semi-Untethered): Chimera merupakan aplikasi jailbreak bersifat Semi-Untethered yang dikonfirmasi bekerja dengan baik untuk iOS 12.5. Berbeda dengan Checkra1n yang menggunakan "Cydia", aplikasi Chimera membawa "Sileo" sebagai paket manajemen jailbreaknya.

Update 28/01/21: Unc0ver rilis dukungan jailbreak untuk iOS 12.4.9 - 12.5.1, selengkapnya: Cara Jailbreak iOS 14 - iOS 14.3 untuk iPhone 6S - iPhone 12


Bagi yang tertarik untuk melakukan Jailbreak, langsung saja pilih salah satu aplikasi di atas yang mungkin cocok dengan kalian.

Saran Admin pilih aplikasi Checkra1n (lebih stabil) apabila kalian dekat dengan komputer atau memiliki Mac. Sedangkan bagi yang tidak atau jarang memiliki akses ke komputer, bisa menggunakan aplikasi Chimera.